Perkuliahan Sukawarsini Djelantik, Ph.D

Pada tanggal 4 Maret 2022 pukul 16.00 WIB, telah dilaksanakan kuliah guru besar oleh  Profesor Sukawarsini Djelantik, Ph.D yang merupakan Kepala Program Magister Ilmu Sosial, program pascasarjana Universitas Katolik Parahyangan. Topik dari kuliah guru besar ini adalah “Perkembangan Ilmu Hubungan Internasional”. Kegiatan perkuliahan dilakukan secara daring melalui aplikasi Zoom yang di ikuti oleh sebanyak mahasiswa program studi Magister Hubungan Internasional FISIP UNJANI dari seluruh Indonesia.

Perkuliahan membahas mengenai ilmu perkembangan hubungan internasional secara umum dengan materi yang dijelaskan adalah bidang kajian, pendekatan dalam ilmu hubungan internasional, Isu-isu global. Interaksi antara Prof. Sukawarsini Djelantik dan mahasiswa banyak membahas terkait isu keamanan seperti konflik antara Ukraina dan Rusia.

Leave a Comment

Home Logo
Scroll to Top